sudah cek blog sebelah?: Seputar Demo Buruh (1)

Pages

Kamis, 31 Oktober 2013

Seputar Demo Buruh (1)

Kamis, 31/10/2013 19:06 WIB

Buruh Protes Jokowi: Jangan Cuma Urusi Topeng Monyet!

Ahmad Toriq - detikNews
Jakarta - Organisasi buruh mengancam akan terus melanjutkan aksi Mogok Nasional. Mereka menuntut Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo kabulkan tuntutan UMP sebesar Rp 3,7 juta per orang per bulan.

"Jangan ngurusi topeng monyet aja! Mereka dibayar Rp 1 juta, kita naik Rp 1 juta aja nggak dikasih," protes Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal dalam konferensi pers di Gedung LBH Jakarta, Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2013).

Iqbal mengatakan para buruh setuju dengan program-program Jokowi selama ini. Mereka memberi dukungan, tapi juga meminta Jokowi memperhatikan nasib para buruh.

"Kita dukung rumah deret, program lain kita dukung. Tapi juga harus diperhatikan nasib buruh," ujarnya.

Iqbal pun menebar ancaman. Besok buruh akan mengepung Balai Kota DKI Jakarta dan menginap. "Besok kita akan bawa 100 ribu orang untuk menginap di Balai Kota," ujarnya.

==== cekidot for sumber ====

==TANGGAPAN==
    Menurut saya pribadi sangat aneh jika para buruh membandingkan (upah) dengan Topeng Monyet. situasinya jauh berbeda, dimana Topeng Monyet ditarik Monyetnya, yang adalah subyek mata pencaharian mereka & diberi uang pengganti sebesar Rp1.000.000,00 yang diperuntukan sebagai modal usaha setelah dibekali dengan keterampilan. Sedangkan mereka (Buruh DKI) sudah mendapat keadaan yang lebih baik dari si pawang monyet karena sudah memiliki pekerjaan, fokus saja dengan pekerjaan, loyal terhadap organisasi, jangan ngurusi topeng monyet!

0 Komeng pembaca:

Posting Komentar